RADARBANTEN.CO.ID (3/1/2017) | Wisatawan yang berkunjung ke Wana Wisata Pantai Carita (Sea Park), Pondok Wisata Alam Carita, wisata alam Gunung Pinang, dan Pantai Pulomanuk di Bayah pada libur awal tahun 2017 ini terjadi peningkatan. Aset Perum Perhutani di bawah pengelolaan Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Banten itu akan terus dioptimalkan supaya pendapatan dari sektor non-kayu bisa meningkat.
“Selain mengelola sumber daya hutan di sektor kayu, Perum Perhutani juga mengelola beberapa lokasi objek wisata alam yang menjadi asetnya,” kata Jamin Soemadinata, staf Humas Perum Perhutani KPH Banten, melalui siaran pers, Selasa (3/1).
Pada hari libur tahun baru 2017, lanjut dia, terjadi peningkatan pengunjung maupun pendapatan di banding tahun lalu. Seperti pengunjung ke Wana Wisata Pantai Carita pada Minggu, 1 Januari 2017, tercatat kurang lebih 1.133 pengunjung. Sedangkan pada tahun baru 2016, dengan waktu yang sama tercatat hanya 733 orang pengunjung.
“Yang sangat signifikan terdapat di objek wisata alam Gunung Pinang, Kabupaten Serang, tercatat ada 110 orang. Sedangkan untuk tahun 2016 hanya ada 27 orang,” ungkap Jamin.
Menurutnya, objek wisata alam Gunung Pinang terus dibenahi. Saat ini sudah ada beberapa fasilitas, di antaranya selfie deck yang diminati oleh para pecinta selfie untuk berfoto ria sambil menikmati indahnya pemandangan hamparan luas laut, wilayah Kota Serang, Cilegon, dan Pulau Panjang yang sangat jelas dari puncak gunung.
“Selain menikmati indahnya panorama alam, pengunjung juga disuguhi kicauan burung dan terdapat habitat elang jawa. Selain berfoto selfie, pengunjung bisa mengabadikan kepakan sayap elang jawa yang terbang di atas tempat selfie deck. Sungguh tempat yang begitu indah, segar,dan mengesankan,” katanya.
Sementara itu, Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Provinsi Banten Achmad Sari Alam mengapresiasi meningkatnya kunjungan wisatawan ke seluruh objek wisata yang ada di Banten. Kini berwisata sudah menjadi kebutuhan primer dan menunjukkan perekonomian masyarakat semakin membaik.
“Di hari kedua tahun 2017 ini, objek wisata khususnya pantai masih dipenuhi masyarakat. Kunjungan wisatawan terus meningkat ke Banten,” ungkap Achmad Sari Alam kepada Radar Banten Online via telepon selular, Selasa (2/1).
Infrastruktur jalan di Banten yang membaik, lanjut dia, ikut mendorong meningkatnya kunjungan wisatawan. Ia pun berharap kunjungan wisatawan terus bertambah dan pengelola objek wisatanya memberikan pelayanan yang baik supaya pengunjung puas. (Aas/Wirda)
Sumber: radarbanten.co.id
Tanggal: 3 Januari 2017