JAKARTA—Perum Perhutani membuka hutan tanaman jati di Kabupaten Purwakarta Jawa Barat untuk kemitraan bersama masyarakat setempat berupa tumpang sari kacang-kacangan dan palawija.
Direktur Utama Perum Perhutani Bambang Sukmananto menuturkan luas area yang akan dikerjasamakan tergantung pada kemampuan masyarakat. “Saat ini kami masih mengitung berapa luas lahan yang akan dikerjasamakan, bisa 10 atau 30.000 hektare tergantung kemampuan masyarakat menggarap dan kesesuaian jenis lahan,” ujar Bambang kepada Bisnis, Kamis (4/7).
Bambang menuturkan pohon jati di areal tersebut masih berusia muda sehingga masih bisa ditanami tanaman selingan selama sekitar 3 tahun. Selain membuka kemitraan tersebut, Perhutani juga menggandeng pihak swasta untuk menyerap hasil panen kacang tanah produksi masyarakat.
(Bisnis/Ani)
Sumber : Bisnis Indonesia, Hal. 26
Tanggal : 8 Juli 2013