BANYUWANGI SELATAN, PERHUTANI (11/8) | Administratur Perhutani Banyuwangi Selatan bekerjasama dengan Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Banyuwangi antisipasi Tsunami dengan penempatan Alat Pemantau Mitigasi Bencana dalam acara penandatanganan Proposal Rencana Kerjasama Penggunaan Kawasan Hutan yang disaksikan Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana daerah (BPBD) Banyuwangi di Ruang Sekda Kab. Banyuwangi, Selasa.
Kepala Pelaksana BPBD Banyuwangi, Kusiyadi menyatakan bahwa penempatan alat pemantau mitigasi bencana yang berlokasi pada kawasan hutan petak 70m BKPH Sukamade KPH Banyuwangi Selatan ini dilakukan sebagai upaya untuk kemaslahatan masyarakat yakni dalam upaya untuk pengurangan resiko dampak bencana tsunami bagi masyarakat Dusun Pancer dan sekitarnya.
Adminitratur Perhutani Banyuwangi Selatan, Agus Santoso mengatakan bahwa Perhutani sangat mendukung pemasangan prasarana Sistem Peringatan Dini Bencana Tsunami (Early Warning System Bencana Tsunami) pada kawasan hutan, karena dengan adanya pemasangan alat tersebut akan membantu Perum Perhutani dalam melakukan peringatan dan perlindungan terhadap para pengunjung dan asset-aset Perum Perhutani lainnya di Wisata Pantai Pulomerah. (Kom-Pht/Bws/Didik N)
Editor : A. Irfan S.
Copyright ©2015