Alumni IPB Siap Hadapi AFTA 2015

DR1-ok2

Dok. Korkom @2014

JAKARTA, PERHUTANI (22/1) |  Dewan Pakar Himpunan Alumni IPB,  Bambang Sukmananto pada acara Wisuda Pascasarjana dan Sarjana  lulusan Institut Pertanian Bogor (IPB) menyampaikan agar alumni IPB siap menghadapi  ASEAN Free Trade Area (AFTA) 2015  yang memungkinan kompetisi para pekerja di luar Indonesia Rabu di gedung Graha  Widya Wisuda  Kampus IPB Darmaga Bogor.

Bambang Sukmananto yang juga Direktur Utama Perhutani dihadapan 800 orang wisudawan tersebut menambahkan bahwa lulus sarjana bukan  akhir dari sebuah tujuan tetapi awal memasuki dunia kehidupan sebenarnya, yaitu kehidupan sosial, ekonomi, maupun lingkungan  yang nyata. Untuk menghadapi dunia kerja, alumni  cukup berbangga dengan kualitas pengetahuan  dari sisi intelektual , tetapi perlu ditingkatkan pula masalah kepedulian sosial  atau emotional social intelegence selain integritas, kerja keras  dan kerjasama tim.

Rektor IPB Herry Suhardiyanto menyerahkan ijazah pada 800 orang lulusan, terdiri dari 39 Doktor , 130 Magister Science, 7  Magister Manajemen,  2 Magister Profesional dan 622 Sarjana.  Rianti Diah Apsari terpilih sebagai lulusan terbaik IPB tahun ini, berasal dari  Fakultas Teknologi Pertanian dengan IPK 3,94 dan predikat  Cum Laude.  Herry Suhardiyanto juga menyampaikan pesan DR. H. Susilo Bambang Yudoyono, presiden RI pada saat orasi ilmiah sidang terbuka Dies Natalis IPB ke 50 yang intinya Presiden atas nama negara memberi penugasan kepada IPB dan keluarga besarnya termasuk para alumni untuk memainkan 3 peran besar yaitu  pertama menjadi pemimpin, pelopor dan penggerak bagi terwujudnya pembangunan berkelanjutan dan pertumbuhan yang berkeadilan berkelanjutan. Kedua agar berkontribusi secara aktif  dalam pencapaian  ketahanan  dan kemandirian pangan di Indonesia dan ketiga supaya melakukan sinergi dan koraborasi dengan dunia usaha dan industri agar segala hasil penelitian, pengembangan dan inovasi putra-putri terbaik IPB masuk kedalam mainstream perekonomian, sehingga penemuan berharga untuk peningkatan produksi , produktivitas, dan diversifikasi pangan masuk ke dunia industry. (PR Corporate)

Editor  : DK. Rizal

@Copyright 2014

Share:
[addtoany]