Libur Tahun Baru: Serunya Main Body Rafting di Pangandaran

DETIK.COM (02/01/2019) | Bingung mencari tempat untuk liburan Tahun Baru 2019? Yuk jajal derasnya aliran Sungai Citumang, Pangandaran. Di sana kamu bisa main body rafting.

Objek wisata ini berada di kawasan Perhutani, tepatnya di Desa Bojong, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Letaknya sekitar 5 km dari jalan utama Pangandaran.

Dari arti kata, Citumang erat kaitannya dengan legenda cerita Sunda yang dikenal sebagai anjing hitam. Di mana ia dibunuh oleh Sangkuriang yang membuat Gunung Tangkuban Parahu. Namun, kisah itu disanggah oleh pemandu lokal bernama Wawan Setiawan.

“Sebetulnya yang dinamakan Citumang itu bukan nama anjing (dalam legenda Sangkuriang),” kata salah satu pengelola objek wisata , Wawan belum lama ini di Citumang.

Wawan mengungkapkan, Citumang berasal dari dua suku kata yaitu Ci dan Tumang. Menurutnya kata orang Sunda tumang adalah hawu atau tempat memasak, sedangkan Ci itu adalah air.

“Ci itu air, tumang itu tungku jadi dinamai Citumang,” ungkapnya.

Wawan juga mengatakan, di objek wisata ini para pengunjung dapat menikmati sejumlah destinasi wisata di dalamnya.

“Ada Kali Numpang, itu air terjun atau hulu sungai. Sedangkan Citumang itu adalah di hilirnya,” ujar Wawan belum lama ini.

Selain itu, sebuah tebing air terjun setinggi lima meter juga menjulang tinggi di sana. Tebing itu menjadi salah satu spot favorit para pengunjung sebagi lokasi untuk melompat ke aliran sungai.

Wawan juga mengatakan, setiap akhir pekan jumlah kunjungan ke objek wisata ini mencapai ratusan orang.

“Akhir pekan 300-500, kadang-kadang kalau lagi banyak bisa mencapai 700 orang,” tambahnya.

Tak sedikit wisatawan yang menikmati bermain body rafting di aliran sungai Citumang. Salah satunya wisatawan asal Bandung yang bernama Lili Suleman Fatah.

“Kita bisa berenang, di situ ada sebuah tantangan ekstrem yang bisa menguji uji nyali kita berani atau tidak,” kata Lili (56).

Lili mengungkapkan, bermain body rafting di Sungai Citumang sangat seru. Menurutnya, bagi para wisatawan yang baru datang dan akan menikmati destinasi wisata ini jangan khawatir, pasalnya Anda akan dipandu oleh pemandu wisata.

“Saya baru pertama datang ke sini, pengalamannya cukup seru dan bagus untuk berwisata air di sini. Sangat direkomendasikan sekali,” ungkapnya.

komentar lain juga datang dari wisatawan asal Bandung, ilham (34). sambil mencoba gaya body rafting ular-ularan atau oray-orayan, ilham mengaku sangat senang layaknya zaman kecil dulu.

“Kami sebut oray-orayan, kita berbaris memanjang dan tubuh kita terbawa oleh aliran air yang cukup deras,” ujar Ilham

Traveler yang ingin liburan atau seru-seruan bareng teman dan keluarga, tentunya wajib memasukkan Sungai Citumang di Pangandaran sebagai salah satu opsi wisata libur Tahun Baru.

Sumber : detik.com

Tanggal : 2 Januari 2019