Perhutani Bondowoso Ajak Jurnalis Kenali Hutan

Dok.Kom-PHT/Bdo  @2015

Dok.Kom-PHT/Bdo @2015

BONDOWOSO, PERHUTANI (30/4)| Rombongan para jurnalis di wilayah Bondowoso dan Situbondo diajak menjelajah kawasan hutan Bondowoso. Para insan media televisi dan cetak ini larut dalam keakraban dengan petugas Perhutani yang mendampingi. Tidak tampak raut wajah lelah meskipun mereka harus berjalan cukup jauh untuk sampai ke petak hutan yang dituju. Selain mengeksplorasi tanaman kehutanan, para jurnalis juga berkesempatan mendokumentasikan proses sadap getah.

Jalan-jalan menjelajah dan mengenali hutan yang dinamakan “Press Tour” ini diselenggarakan dalam rangka membangun kebersamaan KPH Bondowoso dengan para insan media. Dalam acara tersebut para insan media mendapatkan informasi seputar kegiatan yang dilakukan dalam pengelolaan sumber daya hutan mulai dari pembuatan persemaian, penanaman, tebangan dan kegiatan sadapan.

Para peserta sangat antusias dalam mengikuti penjelasan yang disampaikan oleh Wakil Administratur Situbondo, Moh. Ajib tentang mekanisme kerja yang dilakukan petugas Perhutani dalam rangka menjaga dan mengelola kawasan hutan. Diharapkan melalui kegiatan ini para jurnalis juga ikut mengenalkan produk-produk Perhutani kepada masyarakat baik kayu maupun non kayu. (Kom-PHT/Bdo/Veni)

Editor : Dadang K Rizal

Copyright ©2015

Share:
[addtoany]