Perhutani Jatirogo Kuatkan Kelembagaan Masyarakat Desa Hutan

2015-5-11-Jtr-Nask LMDH Wono KenconoJATIROGO, PERHUTANI (11/5) | Perum Perhutani Jatirogo mengadakan pembinaan Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) Wono Kencono Ds Jatisari Kec. Bancar, yang merupakan salah satu LMDH di KPH Jatirogo yang terbentuk pada tahun 2012.

LMDH Wono Kencono merupakan LMDH pemula akan tetapi sudah banyak aktifitas yang dilaksanakan oleh LMDH tersebut, diantaranya pembuatan Hutan Rakyat dan Reboisasi lokasi sumber air yang ada di RPH Sokohardjo BKPH Bancar.

Didalam kegiatan pengelolaan Sumber Daya Hutan ( SDH ) kegiatan yang telah dilaksanakan diantaranya Menyediakan pupuk kandang,pengerjaan pembuatan tanaman Hutan serta tebangan.

Dalam pertemuan tersebut LMDH Wono Kencono melakukan pertemuan pengurus LMDH Bersama sama dengan Asper /KBKPH Bancar membahas tindak lanjut Forum Grup Discution (FGD) yang merupakan program Perum Perhutani KPH Jatirogo dalam rangka meningkatkan Pengelolaan Hutan Bersama Masyarakat.

Asper/KBKPH Bancar, Sofiul Nasik menyampaikan bahwa kelestarian Hutan merupakan tanggung jawab bersama antara Pemerintah, Perum Perhutani dan masyarakat sehingga perlu sinergi dan kebersamaan antara Perhutani khususnya KPH Jatirogo dan Masyarakat Desa Hutan (MDH).

Kepala Sub Seksi Pengelolaan Hutan Bersama Masyarakat (PHBM) Perhutani Jatirogo Tarsimin menyampaikan bahwa PHBM merupakan sistem pengelolaan Sumberdaya Hutan antara Perum Perhutani dengan Masy arakat desa hutan (MDH) dengan jiwa Berbagi. Dalam hal tersebut yang menjadi pemahaman adalah berbagi Peran, lebih lanjut KSS PHBM Tarsimin menyampaikan bahwa PHBM merupakan kegiatan pemberdayaan Masyarakat untuk meningkatkan kesejahteraan berbasis kelestarian hutan. (Kom-PHT/Jtr/Eva)

Editor : Dadang K Rizal

Copyright ©2015

Share:
[addtoany]