JATIROGO, PERHUTANI (16/5) | Perhutani Jatirogo melaksanakan penanaman bersama siswa-siswi SMU 1 Jatirogo dalam rangka hari Bumi, di petak 2 C Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Karanggeneng Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Bangilan.
Para pelajar ini berantusias mengikuti penanaman bersama, sebelum dilangsungkan penanaman Asper /KBKPH Bangilan Djoko Susilo,Bscf terlebih dahulu memberikan pengarahan dan tata cara menanam bibit jati agar bibit tersebut dapat tumbuh dengan baik.
Administratur KKPH Jatirogo, Achmad Basuki menyatakan bahwa penanaman bersama ini merupakan upaya kerja sama antara Perum Perhutani dengan SMU 1 Jatirogo khususnya siswa-siswi untuk melaksanakan penghijauan atau reboisasi hutan, dengan adanya pelaksanaan kegiatan tersebut diharapkan kegiatan ini berlanjut dan berkesinambungan guna menanamkan kesadaran kepada generasi muda agar turut peduli terhadap kelestarian lingkungan, serta hutan tetap terjaga dengan baik sehingga anak cucu kita tetap mendapatkan manfaat dari fungsi hutan berupa sumber air dan oksigen.
Kepala Sekolah SMU 1 Jatirogo, Joko Suyanto mengatakan bahwa acara yang dilaksanakan oleh siswa dan segenap guru pembina bersama Perum Perhutani KPH Jatirogo merupakan program kurikulum pendidikan tentang pengawasan lingkungan atau pendidikan mengenai kelestarian lingkungan yang disebut ADIWIYATA MANDIRI.
Pendidikan ini menitik beratkan kepada pelajar supaya ikut bertanggung jawab terhadap kelangsungan hidup sumber daya hutan serta pembelajaran terhadap generasi muda agar mengetahui bagaimana cara melestarikan hutan dengan baik sehingga bisa bermanfaat terhadap kelangsungan hidup manusia dan makluk hidup lainnya.(Kom-PHT/Jtr)
Editor : Dadang K Rizal
Copyright ©2015