Perhutani Kediri Bantu Air Bersih Desa Kekeringan

Dok. Kom-PHT/Kdr @2015

Dok. Kom-PHT/Kdr @2015

KEDIRI, PERHUTANI (8/8) | Perhutani KPH Kediri bantu air bersih di beberapa desa yang terdampak kekeringan, salah satunya di Desa Timahan Kecamatan Kampak Kabupaten Trenggalek. Pendistribusian dilaksanakan pada tanggal 6-8 Agustus 2015.

“Ada sejumlah desa yang harus didistribusikan bantuan air bersih dengan segera. Desa-desa tersebut anatara lain Desa Timahan dan Bogoran Kecamatan Kampak, Desa Suko Kidul Kecamatan Pule, Desa Duren Kecamatan Tugu, Desa Besuki Kecamatan Panggul, Desa Cakul Kecamatan Dongko dan Desa Ngembel Kecamatan Watulimo.” Jelas Wakil Admnistratur Perhutani KPH Kediri Selatan Andy Iswindarto.

Dengan adanya bantuan air bersih ini secara tidak langsung diharapkan dapat meningkatkan sinergitas antara Perhutani, Desa dan masyarakat sekitar hutan dalam pengamanan dan pelestarian hutan. (Kom-Pht/Kdr)

Editor : A. Irfan S.

Copyright ©2015

Share:
[addtoany]