Polhut KPH Cianjur Serahkan Bantuan

Sebagai bentuk kemanusiaan dan membantu penanganan korban bencana banjir Cimacan, Pacet, Komandan Regu (Danru) Polisi Hutan (Polhut) Perhutani, Barnas Sudibja mewakili Administratur Perhutani KPH Cianjur Bambang Juriyanto serahkan bantuan alakadarnya, kemarin, (21/1).
“Kami mewakili Pak Adm Bambang dan jajaran KPH Perhutani Cianjur serahkan bantuan laka kadarnya seperti beras, mie instan dan lainnya, untuk mereka terkena dampak bencana banjir. Meskipun barang yang kami serahkan alakadarnya tetapi diharapkan dapat bermanfaat untuk mereka,” kata Barnas, kemarin. Sebelumnya, Barnas dan anggota Polhut Perhutani KPH Cianjur mendengar kejadian bencana banjir dan longsor yang terjadi wilayah Pacet, Cipanas dan Sukresmi. Karena itu, aku Barnas, pihaknya langsung terjun membantu mereka, mengevakuasi warga yang berada dilokasi bencana, meski tidak ada korban jiwa, tetapi tidak ada salahnya membatu warga yang masih tinggal di lokasi yang dianggap rawan untuk segera meninggalkan tempat tersebut, hingga situasi aman.
“Saya bersama anggota bantu mereka. Padahal mereka yang dibantu itu berada di luar pengelolaan kawasan perhutani. Disana memang tidak ada korba jiwa, cuma tercatat ada 15 kambing mati,” ungkapnya. Bantuan sembako tersebut secara simbolis diterima oleh sesepuh Ponpes setempat, Abdullah (50) didampingi warga lainnya.
Selanjutnya, barang makanan instan tersebut untuk dibagika kepada warga dengan cara diatur. “Kami mewakili warga Desa Cimacan mengucapkan terimakasih kepada Polhut Perhutani dan jajaran KPH perhutani Cianjur, karena pada saat kami membutuhka pertolonga baik tenaga maupun makanan akhirnya mendapat perhatian,” ucap Abdullah.
Berkaitan musim ekstrim saat ini, Barnas mengaku akan terus siaga bencana disejumlah tempat dan memantau melalui alat komunikasi yang yang ada, serta menempatkan anggota sejumlah BKPH, sehingga ketika ada kejadian akan lekas diterima.

Apalagi, wilayah BKPH memiliki kawasan yang yang harus diwaspadai, baik di BKPH Cianjur, BKPH Ciranjang Utara, Ciranjang Selatan, Sukanagara selatan, Sukanagara utara, BKPH Tanggeung, Sindangbarang, dan Cibarengkok.
“Meskipun kami telah memasang papan peringatan bahaya longsor, namun kami juga tetap waspada, sehingga ketika ada informasi yang mengejutka terkait bencana datang dari petugas maupun siapapun, tentunya kami akan langsung turun ke lokasi, karena itu mohon bantuannya untuk segera menghubungi kantor BKPH terdekat,” kata Barnas. TAN

Radar Sukabumi hal.10 ::: 22 Januari 2013

Share:
[addtoany]