Rintis Wisata Kampung Kopi di Jatiroto

JAWAPOS.COM (9/4/2018) | Pemerintah Kecamatan Jatiroto menggagas pembentukan Kampung Kopi di Desa Brenggolo. Sebagai rintisan, jalan masuk ke Desa Brenggolo ditanami pohon kopi. Agar kesan Kampung Kopi di kawasan tersebut kian mencancap.

Camat Jatiroto, Andhika menjelaskan, sedikitnya di Desa Brenggolo terdapat 30-an petani kopi. Para petani menanam kopi, baik dilahannya sendiri maupun di lahan Perhutani.

“Populasi tanaman kopi di Dusun Gemawang, Desa Brenggolo saat ini ada 23 ribuan. Ada yang di lahan petani sendiri dan ada yang di lahan Perhutani,” kata Andhika kepada Jawa Pos Radar Solo, Senin (9/4).

Sumber : jawapos.com

Tanggal : 9 April 2018