Rumah Kreatif LMDH Balapulang

BALAPULANG, PERHUTANI (2/1/2018) Lembaga Masyarakat Desa Hutan (LMDH) di Kabupaten Tegal kini bisa lebih berkreasi menciptakan seduhan minuman herbal dengan bahan baku rempah setelah Rumah Kreatif LMDH Balapulang diresmikan pada Desember 2017 lalu oleh Sekcam Kecamatan Margasari Teguh Mulyadi. Rumah Kreatif ini bertujuan untuk mendukung masyarakat  dalam mengelola hasil rempah-rempah yang kaya di Kabupaten Tegal, apalagi ada Wisata Kesehatan Jamu di Kalibakung, Balapulang, Kabupaten Tegal.

Administratur KPH Balapulang, Gunawan Sidik Pramono saat mendampingi peresmian menegaskan bahwa Perhutani mendukung masyarakat untuk mengembangkan usahanya. Seluas 29 ribu hektar lahan dapat ditanami rempah-rempah di bawah tegakan jati dengan sistem tumpangsari.

“Silakan LMDH memanfaatkan lahan tersebut, bisa menanam jahe, porang, empon-empon, temulawak, secang, kapulaga dan lainnya. Hasilnya bisa untuk menambah penghasilan LMDH.”

Gunawan menambahkan, pihaknya bekerjasama dengan Balai Pemanfaatan Hasil Hutan dan Peningkatan Kesejahteraan Wilayah Tegal untuk pemasaran produk.

Dalam sambutannya, Teguh Mulyadi menyampaikan bahwa LMDH di Kabupaten Tegal, khususnya Kecamatan Margasari harus mandiri dan profesional. Harapannya hamparan hutan pangkuang KPH Balapulang dapat dimanfaatkan sebaik-baiknya untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat desa hutan.

“Jangan sampai image masyarakat hutan itu miskin. untuk modal akan dibantu pengurusannya melalui KUR Bank BRI,” imbuhnya.

Pada 24-31 Desember 2017, LMDH KPH Balapulang mengikuti pameran pada acara pasar tradisional yang diadakan oleh Dinas UMKM Kabupaten Tegal bertempat di Lapangan Margasari. Pada kegiatan itu, LMDH memamerkan dan menjual produk LMDH seperti seduhan jamu herbal. (Kom-PHT/Bpl/jul)

Editor: Ywn

Copyright©2018

Share:
[addtoany]