Saka Wanabakti Tasik Ikuti Pertiwana

2014-12-17-Tsk-PERTIWANA 14

Dok.Kom-PHT/Tsk @2014

TASIKMALAYA, PERHUTANI (14/12) –  23 orang anggota Saka Wanabakti Pangkalan Perhutani Tasikmalaya mengikuti Perkemahan Bakti Saka Wanabakti (Pertiwana) Nasional di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur yang dilaksanakan dari tgl 15 s.d 20 Desember 2014.

Perum Perhutani Tasikmalaya mengirimkan 21 orang, Sangga Putra 8 orang, Sangga Putri 8 orang, 2 orang Pendamping Putra Putri dan 3 orang putra untuk ikut demo anyaman bambu.

Pelepasan anggota Saka Wanabhakti oleh Administratur Perhutani  Tasikmalaya, Henry Gunawan dihalaman Kantor Perhutani Tasikmalaya

Jambore Nasional dilaksanakan setiap 5 tahun sekali dengan peserta dari perwakilan seluruh Kabupaten dan Kota se – Indonesia dan merupakan bentuk perkemahan besar yang diselenggarakan oleh Kwartir Nasional (Kwarnas) serta merupakan rekreasi edukatif dialam terbuka dalam bentuk perkemahan.  (Kom-PHT/Tsk/Asep)

Editor : Dadang K Rizal

@copyright 2014

Share:
[addtoany]