SPI Perluas Pabrik Pelet Kayu

PT Solar Park Indonesia (SPI) menambah 10 unit pabrik pengolahan pelet kayu (mobile pellet mill) berkapasitas produksi 18 juta ton per tahun. Ini menyusul konfirmasi adanya pasokan bahan baku pelet kayu (wood pellet/biomass) dari Kementerian Kehutanan dengan 30.000 hekatare lahan milik Perum Perhutani dan PT Inhutani. Menurut Factory Head SPI Emi Turnadi, perusahaan PMA dari Korea ini menjadwalkan perakitan pabrik pelet bergerak selama dua tahun guna memenuhi peningkatan permintaan pasar ekspor di Asia.
“Sekarang Solar Park baru mengoperasikan proyek percontohan pengoperasian tiga unit mobile pellet mill di Wonosobo, Jateng, berkapasitas produksi 5.000 ton per bulan dengan pasar 100 persen ekspor ke Korea,” ujarnya di sela “Korea-Indonesia Forest Forum V” di Kebun Perhutani Darupolo Kendal, Jateng, kemarin. Penambahan 10 unit pabrik pelet bergerak ini untuk memenuhi permintaan ke Jepang, Vietnam, dan Indonesia, masing-masing 5.000 ton per bulan.
Nama Media : suarakarya-online.com
Tanggal       : Sabtu, 23 Juli 2011
Penulis        : Pudyo S.
TONE           : POSITIVE
 
Share:
[addtoany]